Mungkin sebentar lagi kita akan di suguhkan dengan game konsol yang super mewah dengan hadirnya konsol PS 5, namun tidak ada salahnya saya akan mengulas game terbaik yang pernah saya mainkan di konsol ps 3, dengan grafik yang sangat bagus di tunjang dengan gameplay yang menarik membuat beberapa game ini menjadi game terbaik sepanjang masa di konsol ps 3, game apa saja ? yuk langsung saja cekidot :
The Last Of Us
The Last of Us tentu saja harus masuk dalam deretan game PS3 terbaik sepanjang masa. Praktis kamu mendapatkan segalanya di sini, dari cerita, gameplay, hingga grafis visualisasinya sangat keren. Game ini dikembangkan oleh Naughty Dog, dan telah mendapatkan berbagai penghargaan. Di dalam game ini kamu akan mengikuti petualangan Joel (seorang penyelundup) dan Ellie (seorang gadis yang diantar Joel melintas Amerika pasca bencana besar). Musuh mereka adalah para zombie. Ceritanya sangat emosional. Grafisnya sangat realistik. Intinya, kamu harus memainkan game ini.
GTA V
Grand Theft Auto V atau GTA V merupakan salah satu seri game GTA yang pertama dirilis di konsol game PS3. Dengan genre action-adventure, GTA V masih mengusung tema open world. Melanjutkan kesuksesan game GTA sebelumnya, GTA V juga menjadi salah satu game terpopuler, bahkan jadi yang terbaik dibanding pendahulunya dari segi grafik dan gameplay. Banyak fitur baru yang muncul di GTA V, mulai dari sistem GTA online hingga multiplayer. Proses pembuatan game ini menelan biaya yang sangat besar, hingga jadi game termahal yang pernah dibuat. Dengan segala keunggulan dari game ini, tak heran jika GTA V jadi salah satu game PS3 terbaik dan terlaris di dunia.
Uncharted 3
Satu lagi game PS3 terbaik yang dikembangkan oleh Naughty Dog, yaitu Uncharted 3. Kelanjutan dari Uncharted ke-1 dan ke-2, seri yang ke-3 ini dianggap lebih superior dari pendahulunya, bahkan masuk kategori 10 besar game PS3 terpopuler. Genre action-adventure dan third-person shooter dipadukan dengan genre platform khas mini game membuat Uncharted 3 menjadi game yang unik dan layak untuk dicoba.
God Of War 3
Inilah alasan saya membeli ps 3, karena penasaran akan kelanjutan god of war 1, dan 2 di konsol ps2.
God Of War 3 : Masih dengan game berjenis aksi-petualangan, kamu akan diajak ke masuk ke dalam mitologi Yunani dalam game God of War III. Game ini dikembangkan oleh Santa Monica Studio untuk PS3, dirilis pada 2010. Game ini membuat kamu masuk ke dalam alam mitologi Yunani. kamu akan mengikuti perjalanan Kratos, mantan Dewa Perang, yang membalas dendam terhadap ayahnya, Zeus yang telah mengkhianatinya. Game petualangan seru ini termasuk game terbaik dalam Spike Video game Awards tahun 2010.
Call Of Duty Black Ops 2 & Advance Warfare
Tak lengkap membuat daftar game PS3 terbaik tanpa memasukkan salah satu seri game Call of Duty. Call of Duty (COD) memang dikenal sebagai salah satu series game shooter terbaik sepanjang masa. Salah satu seri game Call of Duty terpopuler di PS3 adalah Call of Duty: Black Ops II. Dirilis di PS3 pada tahun 2012, Black Ops II yang merupakan sekuel dari Black Ops (2010) mampu menuai kesuksesan. Dengan unsur first-person shooter (FPS) dan plot non-linier, game ini mampu menjadi favorit gamers di seluruh dunia.
Call of duty advance warfare bersetting pada perang dunia di era modern era robot, dengan peralatan yang canggih. Call of duty ini merupakan seri call of duty dengan grafis terbaik yang ada pada konsol ps 3.
Battlefield 4
Seakan tak mau kalah dari seri Call of Duty dan Metal Gear Solid, game FPS lain yang layak dianggap yang terbaik adalah Battlefield. Meski Battlefield 3 bisa dianggap sudah sangat bagus, namun tak diragukan jika seri Battlefield 4 sedikit lebih unggul. Game yang dikembangkan oleh EA DICE ini memang memiliki gameplay yang memukau dan jadi salah satu game PS3 tersukses.
Persona 5
Persona 5 juga harus kamu coba. Ceritanya sangat keren. Game ini dibuat oleh Atlus dan dirilis pada secara global pada 2017. Setting game ini adalah Tokyo kini. kamu akan mengikuti sosok bernama Joker yang telah dipindah ke Akademi Shujin setelah kena hukuman (dituduh melakukan suatu penyerangan, walau sebenarnya bukan dia pelakunya). Selama masa di akademi ini, dia mengalami penyadaran atas kekuatan Persona mereka dan bergabung menjadi kelompok yang bertualang di Metaverse. Jika kamu penggemar JRPG turn-based game, maka Persona 5 adalah pilihan tepat. Plot ceritanya menarik dan dalam.
Far Cry 4
Far Cry 4, Ajay Ghale kini kembali ke tanah kelahirannya, tanah kecil yang berada di negara Kyrat. Setelah sejak kecil diasuh oleh ibunya di negara merdeka Amerika Serikat, tujuannya kembali ke tanah air tercinta ini hanya untuk menaburkan abu ibunya yang telah meninggal. Akan tetapi perjalanannya ini menjadi sebuah peristiwa bersejarah yang tidak akan pernah bisa dilupakan oleh pemuda tersebut. Hingga pada akhirnya Ajay Ghale bertemu dengan seorang penguasa Kyrat yakni Pagan Min.
Setelah ditelusuri lebih jauh, ternyata Ajay memiliki hubungan misterius dengan penguasa Kyrat tersebut. Akan tetapi hubungan mereka harus terputus dengan adanya militan bernama Golden Path yang melawan operasi Pagan Min. Akibatnya di desa yang sangat indah tersebut terjadi perpecahan antara kedua kubu dan menariknya Ajay Ghale dijadikan sebagai pusat perhatian antara kedua saudara tersebut.
Watch Dog
Watch Dogs merupakan game yang dikeluarkan oleh Ubisoft dan game ps3 yang memegang urutan terbaik di tahun 2014. Di game ini player bisa bermain layaknya seperti GTA. Namun yang membedakannya adalah sang karakter utama memiliki kemampuan hacker. Unik bukan? Anda bisa mematikan lampu jalan, membuat mobil bertabrakan, dan masih banyak lagi yang dapat anda lakukan.
Crysis 3
24 tahun setelah event terakhir di Crysis 2, Psycho akhirnya berhasil menyelamatkan Prophet dari tangan CELL. Namun dunia telah berubah. Alih-alih terancam oleh invasi Ceph, dunia kini sedang menghadapi keserakahan dan monopoli energi yang tengah dilakukan oleh CELL, membuatnya menjadi organisasi dan perusahaan paling kuat di dunia . Prophet harus berhadapan dengan sebuah dunia yang berbeda, termasuk kota New York yang kini sudah luluh lantak dan diselubungi oleh sebuah kubah yang diklaim CELL untuk melindungi para penduduk dari serangan lanjutan Ceph – Nanodome.
Pertarungan kepentingan pun terjadi. Prophet yang baru sadarkan diri masih bertahan dengan misinya untuk mencari dan menghancurkan Alpha Ceph, sementara Psycho melihat CELL sebagai ancaman yang lebih besar dan menjadikan Prophet sebagai satu-satunya senjata yang dapat diandalkan. Prophet akhirnya setuju untuk membantu menghancurkan CELL dan menjadikan System X – sumber energi utama CELL sebagai target utama. Namun apa yang terjadi? Eksplorasi System X justru membantu Prophet membawanya ke dalam misteri yang dalam akan eksistensi Alpha Ceph.
Game ps3 sebenarnya ga kalah bagus dengan game ps 4, masih banyak sih game dengan gameplay yang seru plus grafik yang menarik, tunggu aja ya next artikel.. selamat bermain..